Mengganti Video Intro PES 2018

Yap, Postingan terakhir sebelum menuju 2018!
Oke kali ini tutorial yang akan saya bagikan adalah Mengganti Video Intro PES 2018! . Kalian tau kan Intro PES 2018 itu yang Barcelona itu, ya pasti nggak semua dari kalian fans dari Barca. Atau sekedar biar nggak jenuh sama tampilan Intro itu, jadi silahkan simak baik-baik tutorial yang akan saya berikan. Oh iya, jangan Bully saya yes, Video Intro yang saya buat Contoh adalah Overture nya Nogizaka46 wkwkw.... Nggak usah basa-basi lagi, langsung sikat!

Peralatan Perang!
- CriPackedFileMaker 
- Any Video Converter 
- Pazera Audio Extractor 
- Scaleform Video Encoder


Langkah pertama
Buka file dt70.cpk yang ada di folder Data PES 2018 ke dalam Cripackedfiles. Caranya drag aja kedalem, nanti akan muncul seperti gambar diatas.
Kemudian Ekstrak file yang kalian drag tadi dengan menekan tombol pojok kanan atas di Cripacked, kemudian taruh ditempat yang kalian inginkan. Contohnya saya taruh Desktop, kasih nama Intro. 

Langkah Kedua
 Buka AVC (Any Video Converter). Buka file Video yang telah kalian siapkan. Ada syaratnya Loh:
1. Usahakan Formatnya mp4
2. Usahakan juga kualitas minimal HD (720p) lebih malah bagus
3. Durasi jangan lebih dari 2 menit.
Selanjutnya pilih format konversinya menjadi AVI, seperti gambar diatas.

 Dibagian menu Audio, silahkan pilih PCM.

Terus klik Conver Now!

Langkah Ketiga
Buka Pazera Audio Extractor. Buka Video yang kalian siapkan, dobagian setting audio kanan bawah, pilih WAV PCM 16 bit. Yah, pokoknya samain aja sama gambar diatas. Klik Convert!

Langkah Keempat
Buka Scaleform 4.0

Isikan seperti gambar siatas.
Kotak merah: Isi dengan Video AVI yang telah divonvert tadi
Kotak Hijau: Isi dengan Audio WAV yang telah di convert tadi
Tanda lingkaran: terserah, bisa diaktifkan atau tidak. Tapi saya rekomendasikan Uncheck semua.

Jika Sudah, silahkan Klik Encode! Tunggu sampai proses selesai.

Langkah kelima
 Nah dari Scalform tadi akan terbentuk File seperti diatas ini.

Kemudian Rename Menjadi WEPES_CI.usm
Copy/Replace ke dalam folder waktu pertamakali kalian ekstract dt70.cpk . Lihat gambar diatas

Kemudian Hapus semua isi folder, KECUALI WEPES_CI.usm! Jadi cuma mesnyisakan 1 file.


Kemudian Drag kembali folder Intro kedalam Cripackedfile, terus Build CPK, OK, tunggu loading, hasilnya akan terbentuk file CPK seperti gambar diatas. Rename namanya sesuai keinginan.

The Last

Copy paste ke folder Download PES 2018. Generate menggunakan dpfilelist generator, taruh di paling bawah. Silahkan lihat hasilnya!



Baiklah, mungkin sampe sini aja Tutorial Mengganti Video Intro PES 2018 kali ini. Jika kalian mengalami kesulitan silahkan berkomentar. Jika kalian suka dengan tutorial ini jangan lupa Share ke teman2 juga. Terimakasih. Bye...

Blogger PES sejak tahun 2009 dari Kediri Jawa Timur.

Share this

Related Posts

Latest
Previous
Next Post »